4 Kuasa Pujian & Penyembahan, Rahasia Terobosan di Masa Sulit
Sumber: Jawaban.com

Kata Alkitab / 10 June 2024

Kalangan Sendiri

4 Kuasa Pujian & Penyembahan, Rahasia Terobosan di Masa Sulit

Puji Astuti Official Writer
920

Jika kita mempelajari kehidupan Daud, kita akan menemukan bahwa dalam perjalanan hidupnya ia menghadapi banyak masalah, ketakutan dan juga kekuatiran. Walau demikian, kita mendapati bahwa pada saat-saat tergelap dalam hidupnya ia masih memuji dan menyembah Tuhan dan melahirkan mazmur-mazmur yang indah dan menguatkan yang masih kita nikmati saat ini.  

Apa yang sedang menjadi pergumulan Anda saat ini? Mungkin itu kehilangan pekerjaan, vonis dokter tentang kesehatan Anda, hutang, atau bahkan masalah dengan pasangan atau anak Anda?  

Ada kabar baik untuk Anda! Sama seperti Tuhan sanggup menguatkan dan menolong Daud di saat ia melewati lembah kelam, Dia juga sanggup menolong Anda.  

Dalam Mazmur 32:1-2 dituliskan seperti ini, “Dari Daud, pada waktu ia pura-pura tidak waras pikirannya di depan Abimelekh, sehingga ia diusir, lalu pergi. Aku hendak memuji TUHAN pada segala waktu; puji-pujian kepada-Nya tetap di dalam mulutku.” 

Bayangkan kondisi Daud saat itu, ia terjepit dan tak berdaya, menjadi buronan. Tidak ada yang sanggup menolongnya, sehingga ia pura-pura gila. Walau demikian ia berkata, “Aku hendak memuji TUHAN pada segala waktu.” 

Pujian dan penyembahan manjadi kunci kekuatan dan kemenangan Daud dalam segala kondisi. Bahkan pujian dan penyembahan sudah menjadi gaya hidupnya sejak ia masih muda, ketika ia menjaga dua, tiga ekor domba di padang rumput, ia memuji Tuhan dengan kecapinya.  

Apakah Anda mau mengalami kuasa pujian dan penyembahan?  Baca selanjutnya -->

Sumber : Jawaban.com | Puji Astuti
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami